09 November 2014

Tentang SJK


Assalamualaikum..
Selamat datang di blog sjkmalang.blogspot.com, blog ini sebagai pengganti blog yang lama sholichinjaketkulitmalang.blogspot.com.


Kami menawarkan pemesanan, servis, dan mengenai kerajinan jaket kulit, kami juga menyediakan produk atau aksesoris  berbahan kulit yang bisa anda lihat di menu aksesoris atau silahkan datang ke workshop sederhana kami di Singosari - Malang untuk alamat dan nomor telepon yang bisa dihubungi silahkan klik alamat kami.

Kami juga melayani transaksi dengan sistem transfer dan kirim paket bagi anda di luar kota atau luar daerah. Saya rasa cukup perkenalan dari kami mengenai blog ini dan terima kasih.. :)

06 November 2014

Vaselin/krim pelembab untuk perawatan jaket kulit

 

Apa itu vaselin?
Adalah sejenis krim pelembab atau krim untuk perawatan jaket kulit. Kami sediakan dengan harga Rp.10ribu/cup.

Apa fungsinya?
  1. Sebagai pelembab agar jaket kulit Anda terjaga kelembabannya (tidak mudah kering), sehingga lebih tahan lama.
  2. Sebagai anti air karena sifatnya yang berminyak, antisipasi kehujanan saat pakai jaket kulit (tetapi lebih baik hindari jaket kulit yang sering terkena air hujan).
  3. Mengurangi kerutan seperti didaerah tangan, hanya mengurangi dan tidak bisa sepenuhnya pulih.

Bagaimana cara penggunaannya?
  1. Sebagai pelembab. Jika ingin maksimal berikan vaselin setiap 1-2 minggu sekali, caranya (cara saya) ratakan vaselin ditelapak tangan kemudian ratakan dengan tangan pada jaket kulit Anda, setelah itu ratakan lagi dengan spon/busa/kain handuk agar lebih merata.
  2. Mengurangi kerutan/lipatan. Beri tekanan searah saat meratakan dengan spon.
  3. Setelah di beri vaselin lebih baik digantung di tempat yang sirkulasi udaranya baik, jangan dilipat apalagi di letakkan di lemari kayu karena kayu merupakan sarana tumbuhnya jamur.

Jika Anda berminat silahkan hubungi kami atau datang langsung ke alamat workshop kami di sini. Terima kasih :)

Tas kulit



Tas Pria Kulit "Volkswagen"
Dimensi: Panjang 23cm, Lebar 19cm, Tebal 7cm
Harga: 250rb
Stock: Habis



  
Tas Pria Kulit "Harley Davidson"
Dimensi: Panjang 23cm, Lebar 19cm, Tebal 7cm
Harga: 250rb
Stock: Habis



Tas Pria Kulit "Oakley"
Dimensi: Panjang 21cm, Lebar 17cm, Tebal 6cm
Harga: 175rb
Stock: Habis



Tas Pria Kulit "Levi's"
Dimensi: Panjang 21cm, Lebar 17cm, Tebal 6cm 
Harga: 175rb
Stock: Habis

Bagi Anda yang bertempat di Singosari - Malang datang langsung ke alamat kami silahkan klik disini untuk mengetahui Alamat workshop kami.


06 June 2014

Cara Membedakan Kulit Asli Dengan Imitasi


Anda bingung bagaimana cara membedakan kulit asli dengan imitasi. Berikut tips dan trik dari kami  cara membedakan kedua bahan tersebut.

1.Cium Bau.
Bau bahan kulit berbeda dengan bau imitasi, bau kulit berbau khas penyamakan kulit sedangkan imitasi baunya cenderung wangi bau tekstil seperti bau kain.

2.  Lihat permukaan bahan.
Pada bahan kulit asli maka tekstur permukaannya punya pola yang beda pada setiap bagiannya, bahkan terkadang punya ketebalan yang sedikit berbeda disetiap area dari selembar bahan kulit. Jika pada bahan imitasi maka disetiap bagian punya pola yang sama dan ketebalan yang sama. Perlu diketahui bahwa bahan kulit juga bisa di cetak/press permukaannya, contohnya kulit sapi dicetak permukaannya mirip dengan pola kulit buaya atau bahkan dicetak dengan pola seperti kulit kayu biasanya dibuat dompet, tas dll.

3. Lihat bagian belakang bahan.
Jika kulit bagian belakangnya terasa agak empuk dan terkadang ada sedikit serat2 khas kulit. Sedangkan bagian belakang dari imitasi akan terlihat pola benang yang tersusun. Perlu diketahui sekarang sudah ada bahan imitasi yang persis baik bagian depan dan belakang sama dengan kulit.

4. Disundut pakai rokok.
Ini mungkin cara terakhir dan terekstrim, yaitu coba sundut pakai rokok cukup sekitar 2 detik saja pada bahan. Jika bahan kulit maka ia akan baik2 saja, tapi jika imitasi dijamin pasti terlihat bekas terbakar atau meleleh. Cara ini adalah cara terakhir dan jika anda ingin mencobanya maka resikonya anda tanggung sendiri.

Sekian tips dari kami dalam membedakan bahan imitasi dengan kulit.
Terima kasih :)

Spet/ Cat Ulang Jaket Kulit


Kami juga melayani spet atau pengecatan ulang jaket kulit anda yang sudah pudar warnanya. kami sediakan 2 pilihan warna yaitu hitam dan coklat (tua/muda). 

Biaya pengecatan/spet,

  •     Spet hitam Rp50ribu.
  •     Spet coklat Rp60ribu.

Silahkan klik disini untuk alamat lengkap lokasi kami. Terima kasih.

Lazada Indonesia

Alamat Workshop Kami



Anda Bisa Datang Langsung Ke Alamat Berikut:
Jl. Sidorejo Gg. Langgar RT 01/RW 01 (sebelum Gg.1) Pagentan, Singosari-Malang.
Hubungi 085101195564 atau WA 0838-4863-7206

Bagi Anda yang berada di luar kota bisa bertransaksi dengan cara Transfer dan kirim paket. Untuk info lebih lanjut mengenai hal ini silahkan SMS/Whatsapp/Telepon di 0838-4863-7206

Peta Lokasi Work shop Kami:
(Lokasi ada di tanda warna biru)


Lihat SOLICHIN jaket kulit di peta yang lebih besar

Lazada Indonesia

01 May 2014

30 April 2014

Jaket Kulit Sintetis/ Imitasi Singosari Malang



Jaket kulit sintetis dengan bahan yang berkualitas tidak mudah terkoyak seperti bahan imitasi pada umumnya (contoh stok di atas)
Ukuran: M, L, dan XL
Warna: Hitam dan Coklat
Harga: 300rb

Kami juga menyediakan pemesanan jaket dengan bahan vorsitz (dengan ukuran dan model tertentu), berbeda dengan jaket berbahan oscar pada umumnya, vorsitz adalah bahan yang punya texture kuat dan tidak gampang terkoyak.

Kami sediakan 2 pilihan warna yaitu coklat dan hitam, hanya dengan Rp350ribu (Harga tergantung model dan ukuran) Anda sudah bisa mendapatkannya. Jika anda berminat klik disini. Terima kasih.

PEMESANAN JAKET KULIT


Sebelum kita membahas ke cara pemesanan di tempat kami, ada baiknya kita menambah pengetahuan kita tentang sejarah singkat kemunculan jaket kulit dan ciri-ciri bahan kulit.

Sejarah jaket kulit.
Dikenakan sebagai seragam militer pada masa perang dunia kedua sebagai pelindung kehangatan para prajurit, terkadang pada bagian dalam jaket  masih terdapat bulu hewan yang dibiarkan utuh. Jaket kulit juga dikenakan para pilot pada awal tahun 1900-an sebagai pelindung kondisi ekstrim diketinggian yang dikenal sebagai "jaket bomber".

Ciri bahan kulit asli.
- Memiliki pola tekstur yang berbeda-beda pada setiap bahan.
- Terasa sejuk saat dipakai di siang hari dan menghangatkan saat malam hari.
- Memiliki aroma atau bau yang khas.
- Jaket kulit asli memiliki ketahanan yang lama hingga bertahun-tahun.

Kami melayani pemesanan jaket kulit dari bahan kulit domba yang berkualitas dengan tekstur yang empuk dan lembut. Pilihan warna kulit hitam dan coklat, warna lain kemungkinan ada, jaket yang anda pesan akan sesuai dengan model dan ukuran yang anda inginkan sehingga nyaman dipakai.

Biaya perjaket dengan bahan kulit domba berkisar harga Rp1juta, harga tergantung dari model dan ukuran. Bagi Anda yang berlokasi di Malang dan sekitarnya langsung saja datangi workshop kami disini, Terima kasih.